Thursday, May 8, 2008

Mitra Rajasa Tawar Apexindo USD550 Juta

JAKARTA (SINDO)– PT Mitra Rajasa Tbk (MIRA) siap membayar USD550 juta untuk mengakuisisi 80,6% saham PT Apexindo Pratama Duta Tbk.

Presiden Direktur Mitra Rajasa Beni Prananto mengatakan, perseroan sangat serius untuk mengakuisisi Apexindo. ”Saat ini kita sedang adakan due diligence dan dalam proses negosiasi, jadi belum selesai semua,” ujarnya di Jakarta kemarin.

Menurut Beni, perseroan mengajukan harga penawaran di kisaran Rp2.400 untuk setiap saham Apexindo.”Kita akan membeli di harga itu atau kurang lebih 30% di atas pasar. Kalau terlalu mahal, kita nggak sanggup,” imbuhnya. Beni melanjutkan, perseroan mengalokasikan USD60 juta dari dana internalnya untuk akuisisi tersebut, sedangkan sisa kebutuhan dana berasal dari pinjaman.

Menurutnya, perseroan sudah mendapat komitmen pinjaman dari investor private equity dan bank investasi. Sementara itu, Komisaris Utama PT Mitra Rajasa Tbk Tito Sulistio mengatakan bahwa dalam rapat umum pemegang saham (RUPS) terakhir, disepakati bahwa perseroan akan mengakuisisi Apexindo. Total saham yang akan dibeli mencapai 2,633 miliar atau 80,065 dengan nilai akuisisi antara USD450–550 juta.

Tito menambahkan, secara resmi perseroan telah berminat mengambil perusahaan Apexindo dan jika diperlukan, proses penawaran tender (tender offer) bisa diselesaikan pada periode September – Oktober mendatang. Akuisisi akan dilakukan melalui anak perusahaan MIRA, yaitu SSI.

MIRA sendiri sanggup mendanai sebesar 20% dari total nilai akuisisi, sisanya dari loan dan private equity fund,”ungkapnya. Analis Mega Capital Indonesia Felix Sindhunata mengatakan, dalam jangka pendek, akuisisi yang dilakukan MIRA akan memberikan nilai positif, tetapi untuk jangka panjang perlu dilihat lagi prospeknya. ”Euforia jangka pendek memang menarik untuk saham MIRA, tetapi jika akuisisi batal, pasar akan melihat lagi dan realistis terhadap MIRA,” tuturnya.

Menurut Felix, pasar saat ini masih menunggu proses akuisisi tersebut. Pasalnya, dari segi ukuran, Mitra Rajasa lebih kecil dibandingkan Apexindo sehingga cukup menarik jika akuisisi tersebut terwujud. ”Saya dengar MIRA berminat membeli di harga Rp2.400 per saham, tetapi Medco (induk Apexindo) akan melepas sahamnya di harga Rp2.700. Jadi, saat ini pasar masih menunggu karena saat ini baru proses negosiasi, harganya belum pasti, ”tandasnya. (setiawan ananto)